TIPE SERTIFIKAT SSL DI INDOSSL
Sertifikat SSL Wildcard
Sertifikat SSL/TLS Wildcard berisi nama domain wildcard (*.situsanda.com) untuk melindungi satu domain dan subdomain terkait. Anda dapat membuat beberapa sertifikat untuk menginstalnya pada server.
IndoSSL menawarkan produk Sertifikat SSL Wildcard, di mana dengan satu unit sertifikat ini anda sangat bisa mengamankan sub domain tanpa batasan jumlah.
Sertifikat SSL/TLS Wildcard sangat efesien dan menghemat uang dalam pengelolaan sertifikat tuntuk setiap subdomain, dengan mengamankan domain utama dan subdomain yang tidak terbatas. Bisnis usaha kecil dan menengah yang menginginkan solusi keamanan subdomain berbiaya rendah dapat menggunakan Sertifikat SSL Wildcard yang murah. Sebagai contoh dengan *.situsanda.com sebagai domain utama dapat mengamankan blog.situsanda.com, mail.situsanda.com, any.situsanda.com, dll.
Mengapa Harus Sertifikat SSL/TLS Wildcard?
Sertifikat SSL Wildcard hadir dengan banyak keunggulan yang membuatnya menonjol dari sertifikat lainnya. Beberapa manfaatnya adalah
⦁ Manajemen sertifikat menjadi sederhana dan mudah
⦁ Menekan anggaran
⦁ Keamanan subdomain tidak terbatas
⦁ Fleksibilitas untuk beberapa server





